All about Mathematics, Physics and Chemistry Problems

Matematika SMP - Himpunan

  1. Dari 40 siswa di kelas 3A, 19 orang menyukai matematika, 24 orang menyukai bahasa inggris serta 15 orang menyukai matematika dan bahasa inggris. Berapa banyak siswa yang tidak menyukai matematika maupun bahasa inggris?
  2. Jumlah penduduk usia produktif suatu desa adalah 1.200 jiwa yang terdiri atas 700 jiwa berusia kurang dari 50 tahun, dan 900 jiwa berusia lebih dari 18 tahun. Banyaknya penduduk yang berusia antara 18 tahun dan 50 tahun adalah ....
  3. Data siswa suatu kelas menunjukkan bahwa 27 siswa memakai jam tangan, 9 siswa siswa berkaca mata dan 8 siswa memakai keduanya. Jika 20 siswa tidak memakai jam tangan dan kacamata, maka banyaknya siswa dalam kelas itu adalah ....
  4. A adalah himpunan bilangan asli yang kurang dari 7.

a. Sebutkan anggota A dengan kurung kurawal

b. Nyatakan A dengan notasi pembentuk himpunan

c. Tentukan n(A)

6. Dari himpunan di bawah ini, manakah yang termasuk himpunan kosong?

a. himpunan bilangan asli kurang dari 1

b. himpunan bilangan genap yang habis dibagi 3

c. himpunan bilangan cacah antara 7 dan 8

d. himpunan nama hari yang dimulai dengan huruf P

7. Buatlah diagram Venn dari himpunan berikut:

S ={ bilangan asli kurang dari 11}, A = { bilangan asli genap kurang dari 10},

B = { bilangan asli genap antara 1 dan 7}

8. Dalam sebuah kelas terdapat 45 anak. Dari jumlah tersebut, 19 anak gemar voli, 21 anak gemar basket, 19 anak gemar sepak bola, 10 anak gemar voli dan basket, 7 anak gemar basket dan sepak bola, 6 anak gemar voli dan sepak bola dan 4 anak gemar ketiganya.

a. Gambarlah diagram Venn keterangan di atas

b. Berapa anak yang tidak gemar satupun?

9. Diketahui n(A) = 25, n(B) = 18, n(AnB) = 15. Tentukan n(AuB)!

10. Diketahui n(A) = 40, n(B) = 30 dan n(AuB) = 50.Tentukan n(AnB)!



0 comments: